Tidak ada konsultan Dynamics yang sama. Setiap konsultan Dynamics mempunyai atau memiliki spesialisasi yang berbeda, budaya yang berbeda, metode pendekatan yang berbeda untuk membantu memberikan solusi bagi bisnis anda.
Anda mencari konsultan Dynamics yang cocok dari segi teknis, bearti konsultan tersebut dapat menawarkan keahlian yang cocok dan dibutuhkan oleh bisnis anda. Tetapi penting juga mencari konsultan yang dapat dengan baik bekerja dalam budaya perusahaan anda. Nilai dan cara komunikasi konsultan harus selaras dengan nilai bisnis anda.
Berikut 3 karakateristik utama yang harus dicari ketika mengevaluasi konsultan Dynamics anda:
- Fokus Pada Solusi, Bukan Pada Sistem – Ada alasan mengapa sering menyebut teknologi kita sebagai solusi, bukan hanya sekedar system atau aplikasi. Untuk dapat menerapkan teknologi yang tepat, harus dimulai dengan mengidentifikasi tujuan dan hambatan dalam bisnis anda, lalu kemudian mencari teknologi mana yang tepat untuk memecahkan hambatan tersebut, sehingga bisnis anda dapat berjalan dengan lancar. Temukanlah konsultan yang berfokus memberikan solusi bagi kelancaran bisnis anda dan bukan hanya berfokus pada product.
- Maksimalkan Investasi Teknologi Anda – Anda telah mengimplementasikan ERP atau CRM, bahkan telah memodifikasikannya supaya sesuai dengan bisnis anda. Itu bagus! Tetapi untuk dapat memaksimalkan investasi anda dalam ERP atau CRM, anda harus tahu cara menggunakan system tersebut secara maksimal. Carilah konsultan yang dapat memantau dan membantu anda dalam memaksimalkan system tersebut dengan mau mengadakan pelatihan dan support baik online maupun offline.
- Support Tujuan Bisnis Jangka Panjang Anda – Project ERP tidak berhenti setelah implementasi selesai. Anda harus memantaunya supaya sesuai dengan tujuan jangka panjang anda. Konsultan sebagai mitra harus menyatu ke dalam bisnis anda untuk memberikan support yang relevan dan tahu persis apa yang perusahaan anda tuju.
Di Kreatif, kami memulai project dengan menggali dan mempelajari dengan detail proses bisnis anda. Lalu kami mendengarkan hambatan – hambatan yang terdapat dalam proses bisnis anda. Kemudian kami memetakan strategi yang tepat bagi bisnis anda dan memberikan solusi – solusi yang sesuai dengan tujuan jangka panjang perusahaan anda.
Tinggalkan Balasan